22 Pemain Lolos Seleksi PSMS Medan

Bisnis.com,26 Jan 2015, 00:50 WIB
Penulis: Redaksi
Suporter PSMS Medan/Youtube

Bisnis.com, MEDAN - Sebanyak 22 pemain lolos seleksi untuk memperkuat PSMS Medan menghadapi Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2015.

Pelatih PSMS Medan Edy Syahputra mengatakan sesuai hasil seleksi dan rapat oleh tim pelatih, pihaknya telah menetapkan 22 pemain dan hasilnya juga telah diserahkan kepada manajemen.

Nama-nama pemain yang telah lolos seleksi selanjutnya akan melakukan penandatanganan kontrak dengan manajemen dan selanjutnya akan dilakukan pemusatan latihan demi pembentukan kerangka tim.

Sesuai kesepakatan dengan pihak manajemen, lanjut dia, tim pelatih saat ini juga sedang mencari dua penain tambahan untuk mengisi posisi pemain tengah dan depan, sehingga total nantinya ada 24 pemain yang direkrut.

"Dua pemain tambahan yang akan direkrut tersebut merupakan pemain profesional yang sudah siap pakai untuk melakoni pertandingan," katanya.

Chief Executive Officer (CEO) PSMS Sunardi mengatakan pihaknya sudah menerima daftar nama-nama pemain yang lolos seleksi dari tim pelatih.

"Pemain yang lolos seleksi sudah bagus karena adanya perpaduan antara pemain amatir dengan profesional. Pemain yang telah dinyatakan lolos seleksi secepatnya dilakukan kontrak, agar segera didaftarkan ke PT Liga Indonesia," katanya.

Meski demikian, dia mengaku pemain yang sudah lolos seleksi tersebut belum serta merta menjadi skuat PSMS Medan, karena pihaknya masih akan membicarakan besaran nilai kontrak kepada pemain tersebut.

"Kalau ternyata tidak tercapai kesepakatan nilai kontrak, tentunya pemain itu tidak jadi bergabung dengan kita. Yang jelas nilai kontrak kita sesuaikan dengan keuangan klub," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini