Pedestrian di Jaksel Ditata

Bisnis.com,26 Jan 2015, 14:29 WIB
Penulis: Nancy Junita
Pedestrian di Jakarta Selatan/Beritajakarta.com

Bisnis.com, JAKARTA— Pemkot Administrasi Jakarta Selatan bakal menata jalur pejalan kaki (pedestrian) di kawasan perkantoran, dan sentra bisnis. Rencananya, penataan akan dilakukan di kawasan Kuningan dan Blok M.

"Kita akan tata jalur pedestrian di Kuningan dan Blok M karena mobilitas pejalan kaki di kedua kawasan bisnis itu sangat tinggi," ucap Tri Kurniadi, Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Senin (26/1/2015).

Pihaknya, kata Tri, akan mendata dan mengukur ulang dari batas pagar gedung di kawasan tersebut dengan trotoar. Bahkan, rencananya hingga pagar pembatas di antara gedung.

"Kita punya konsep nanti di antara gedung itu ada trotoar untuk pejalan kaki," jelasnya.

Dengan begitu, lanjut Tri, hak pejalan kaki untuk mendapat trotoar yang nyaman akan bisa terwujud.

"Kalau sekarang kan trotoarnya sangat kecil dan diokupasi pedagang kaki lima. Yang bahaya itu kalau ada motor jalan di atas trotoar. Kita akan memanusiakan kembali pejalan kaki, jangan sampai PKL atau motor merampas hak mereka," ungkapnya.

Oleh karena itu, ungkap Tri, Pemkot Jakarta Selatan akan melakukan pendekatan kepada pengelola gedung agar bisa menyediakan tempat bagi PKL sekitar.

"Sekalian kita menagih kewajiban pengelola gedung untuk menyediakan 20 persen lahan efektifnya untuk usaha kecil menengah. Itu tercantum dalam surat izin penggunaan peruntukan tanah," tandasnya. (Bisnis.com)

BACA JUGA:

KPK VS POLRI: Demokrat Nilai Upaya Jokowi Belum Signifikan

KPK VS POLRI: Demokrat Kibarkan Dukungan untuk Jokowi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini