NUSA RAYA CIPTA (NRCA) Bidik Laba Bersih Rp230 miliar

Bisnis.com,27 Jan 2015, 19:25 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, JAKARTA--PT Nusa Raya Cipta Tbk. (NRCA) menargetkan pertumbuhan pendapatan mencapai 10% menjadi Rp3,6 triliun pada tahun ini dibandingkan dengan target tahun lalu Rp3,27 triliun.

Berdasarkan keterangan resmi perseroan, Selasa (27/1/2015), disebutkan pendapatan tersebut terdiri dari 26% dari proyek infrastruktur jalan tol, dan 74% berasal dari proyek bangunan komersial dan bangunan industri. Tahun ini, perseroan membidik perolehan laba bersih Rp230 miliar.

Manajemen NRCA menargetkan perolehan kontrak baru pada tahun ini sebesar Rp4,1 triliun, naik 28,39% dibandingkan dengan realisasi kontrak baru periode 2014 sebesar Rp3,2 triliun. Sedangkan, sisa kontrak tahun lalu mencapai Rp3,9 triliun.

Proyek-proyek yang diperoleh pada tahun lalu dan yang tengah berjalan diantaranya Mangkuluhur City, Apartemen Paddington Height, Soho Podomoro City, Apartemen Ciputra World 2, dan proyek joint operation KG-NRC yakni jalan Tol Cikampek-Palimanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini