Lion Air & AirAsia Belum Berencana Ikut Tender Haji

Bisnis.com,29 Jan 2015, 18:17 WIB
Penulis: Hadijah Alaydrus

Bisnis.com, JAKARTA--Lion Air dan Air Asia Indonesia belum berencana untuk mengikuti tender penerbangan haji 2015, setelah Kementerian Agama segera mengadakan tender terbuka.

Direktur Utama Lion Air Edward Sirait menolak untuk mengomentari hal ini, namun dirinya menegaskan perusahaan belum memiliki rencana.

"Saya mau berkomentar setelah kita tahu persyaratannya," ujar Edward, Kamis (29/1).

Senada dengan Lion Air, Air Asia Indonesia menyatakan belum berencana mengikuti tender ini.

"Belum ada rencana," tegas Direktur Utama Air Asia Sunu Widjiatmoko, dalam pesan singkat kepada Bisnis.

Sebelumnya, Rabu (28/1), Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menjelaskan tender ini terbuka bagi maskapai dalam dan luar negeri.

Menurutnya, harga kompetitif tak masalah, karena ini bisa membuka peluang penerbangan yang kian terjangkau dan berkualitas bagi jamaah haji.

Berdasarkan catatan Bisnis.com, tahun lalu pemerintah meloloskan dua maskapai besar, Garuda Indonesia dan Saudi Airlines dari 12 maskapai yang diundang Kemeneg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini