Hary Tanoe Incar Perusahaan Asuransi Jiwa Rp1 Triliun

Bisnis.com,02 Feb 2015, 19:39 WIB
Penulis: Sukirno
Hary Tanoe/Jibi

Bisnis.com, JAKARTA-Pengusaha Hary Tanoesoedibjo melalui PT MNC Capital Indonesia Tbk. (BCAP) tengah mengincar perusahaan asuransi jiwa untuk melengkapi MNC Life senilai Rp1 triliun.

Darma Putra, Direktur Utama MNC Kapital Indonesia, mengatakan saat ini perseroan sedang merencanakan untuk melakukan pengembangan bisnis secara organik dan non organik.

"Dalam pengembangan bisnis non organik, perseroan sedang mengevaluasi dan mengkaji beberapa opsi untuk melakukan akuisisi di perusahaan asuransi, bank, sekuritas ataupun perusahaan jasa keuangan lainnya," ungkapnya dalam keterangan resmi, Senin (2/2/2015).

Apabila rencana tersebut direalisasikan, sambungnya, perseroan akan segera menyampaikan informasi terkait rencana tersebut kepada PT Bursa Efek Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan, sesuai ketentuan.

Seperti diketahui, PT MNC Kapital Indonesia Tbk. merupakan lini usaha milik Hary Tanoe yang bergerak dalam bidang jasa keuangan. MNC Kapital memiliki anak usaha perusahaan pembiayaan PT MNC Finance, dan perusahaan sekuritas PT MNC Securities.

Selain itu, MNC Capital juga memiliki perusahaan manajer investasi PT MNC Asset, perusahaan asuransi jiwa PT MNC Life Assurance, perusahaan asuransi umum PT MNC Asuransi Indonesia, PT Bank MNC Internasional Tbk., dan PT MNC Guna Usaha Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini