Garuda Buka Rute Kualanamu-Malikussaleh Aceh

Bisnis.com,03 Feb 2015, 17:28 WIB
Penulis: Febrany D. A. Putri

Bisnis.com, BANDA ACEH--Garuda Indonesia akan membuka rute penerbangan baru dari Bandara Kualanamu, Deli Serdang menuju Bandara Malikussaleh, Aceh Utara, besok (4/2/2015).

Kepala Bagian Ekonomi Setdakab Aceh Utara Halidi mengatakan, rute penerbangan baru ini ada setiap hari. Adapun, rute ini akan memudahkan dan mempercepat bagi investor yang ingin masuk ke Aceh Utara.

"Rute ini juga akan membantu mempromosikan tujuan wisata di Aceh Utara. Ini yang kami butuhkan," ucap Halidi, Selasa (3/2/2015).

Selama ini, lanjutnya, Aceh Utara memiliki banyak potensi investasi, tapi masih terkendala akses transportasi, khususnya jalur udara. Bandara Malikussaleh terletak 30 km dari pusat bisnis Lhoksumawe.

Bandara ini juga hanya berjarak 15 km dari Pelabuhan Krueng Geukeuh.

"Dengan begitu akses transportasi manapun, udara atau laut dapat ditempuh dengan cepat dan tidak sulit lagi," tambahnya.

Halidi menekankan, pihaknya membuka peluang besar bagi para calon investor.

Dia menyebutkan akan mempermudah perizinan. Salah satu sektor unggulan Aceh Utara adalah kelautan, pertanian, dan perkebunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini