Swasembada Kedelai, Bupati Bandung Dorong Intensifikasi Produksi

Bisnis.com,05 Feb 2015, 15:42 WIB
Penulis: Herdi Ardia
Lahan tanaman kedelai/Antara

Bisnis.com, BANDUNG - Bupati Bandung Dadang M Naser mendorong instansi terkait melakukan penambahan produksi kedelai dalam rangka menekan tinggi angka impor bahan baku tempe dan tahu itu.

Menurut Dadang, untuk di Kabupaten Bandung telah ada area untuk penanaman kedelai khususnya di Kecamatan Arjasari dan sudah berjalan empat tahun terakhir. Adapun proses penanamannya saat ini dilaksanakan melalui penanaman sela.

"Frekuensi perbandingan tanamnya dua kali penanaman padi, satu kali penanaman kedelai dan satu kali penanaman palawija," ujarnya.

Kepala Dinas Pertanian Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Bandung Tisna Umaran menambahkan saat ini ada 450 hektare lahan pertanian di Kabupaten Bandung yang mulai ditanami kedelai.

Dia menjelaskan setidaknya sebanyak tujuh kecamatan di Kabupaten Bandung turut dalam gerakan penanaman kedelai ini diantaranya Cikancung, Cimenyan, Margaasih, Bale Endah, Soreang, Katapang, dan Banjaran.

"Sejak satu bulan kemarin, kita sudah memulai. Contohnya seperti yang di Cikancung, di sana lahan yang ditanami seluas 14 ha," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini