UPH Putra Juara LIMA Nationals

Bisnis.com,16 Feb 2015, 09:32 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Ilustrasi./Hastomo.net

Bisnis.com, JAKARTA—Tim bola basket Universitas Pelita Harapan  (UPH) keluar sebagai jura pertama kejuaraan LIMA Nationals Basketball Season 3 setelah mengalahkan tim ITHB Bandung dengan skor tipis 47-45.

Kemenangan itu diraih oleh tim UPH dalam laga yang digelar di GOR Kertajaya, Surabaya kemarin. Sebelumnya tim UPH gagal pada kejuaraan Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference.

Pertandingan kedua tim tersebut berjalan alot sejak awal hingga kuarter akhir. ITHB memimpin terlebih dahulu di babak pertama dengan skor 15-9. Bahkan saat turun munum kuarter kedua tim ITHB masih memegang kendali permainan dengan unggul 25-16.

Namun keunggulan ITHB berhasil dikunci di angka 25 dan UPH terus melaju dengan perolehan poin pada babak berikutnya meski terjadi saling kejar poin. Pertandingan akhirnya ditutup dengan skor 47-45, menurut siaran pers yang diterima Bisnis, Senin (16/2/2015).

Berikut hasil LIMA Nationals Basketball Season 3
1.    Unair vs UPH (pi): 35-56
2.    UEU vs Perbanas (pa): 65-55
3.    Ubaya vs UEU (pi): 77-68
4.    UPH vs ITHB (pa): 47-45  

Berikut daftar Individual Award:
Putra dan Putri
1.    Top skor: Benny Wijaya (ITHB) dan Annisa Widyarini (Unair)
2.    Top rebound: Sandy Ibrahim (Perbanas) dan Gabriel Sophia (Ubaya)
3.    Top assist: Abraham Damar (UEU) dan Fitriyana Sari Dewi (UEU)
4.    Top block: Steven Oei (UPH) dan Yuliana Anggita Bening (Unair)
5.    Top steal: Christian Gunawan (UPH) dan Anne Innesa (UEU)
6.    All Academic player: Kevin Moses Poetiray (UEU) dengan IPK 4,00 dan Angel Nuach (Unair) dengan IPK 4,00
7.    Best management: ITHB Bandung (putra) dan UEU (putri)
8.    Best coach: Ricky Gunawan (ITHB putra) dan Abrizal Hasiholan (UEU Putri)
9.    MVP: Rivaldo Tandra (UPH) dan Gabriel Sophia (Ubaya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini