Laba Mandiri Finance Melonjak 32,7% Jadi Rp223 Miliar

Bisnis.com,16 Feb 2015, 04:22 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, JAKARTA--Perusahaan pembiayan anak usaha PT Bank Mandiri (Persero) Tbk., PT Mandiri Tunas Finance, membukukan kenaikan laba bersih hingga 32,7% menjadi Rp223,98 miliar sepanjang periode 2014.

Perseroan mengumumkan kinerja periode 2014 dalam laporan keuangan yang dipublikasikan Senin (16/2/2015). Disebutkan, laba per saham dasar mencapai Rp94 dari sebelumnya Rp71.

Pendapatan secara total yang diraih oleh Mandiri Tunas Finance mencapai Rp1,51 triliun, melonjak dari periode setahun sebelumnya Rp1,16 triliun. Pembiayaan konsumen mencapai Rp1,06 triliun dari sebelumnya Rp859,8 miliar.

Total aset yang dibukukan Mandiri Tunas Finance mencapai Rp7,41 triliun per 31 Desember 2014 dari sebelumnya Rp5,63 triliun pada 2013. Liabilitas mencapai Rp6,5 triliun dengan ekuitas mencapai Rp900,6 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini