KOTA PALU: Investor Ogah Tanam Modal di Transportasi

Bisnis.com,25 Feb 2015, 14:35 WIB
Penulis: Newswire
Minim di Kota Palu. /Bisnis.com

Bisnis.com, PALU - Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Palu, Ajenkris mengatakan hingga kini investor masih enggan menanamkan modal di sektor transportasi.

"Padahal untuk peremajaan angkutan kota (angkot) membutuh sentuhan para para pengusaha," kata Kadis Ajenkris di Palu, Rabu (25/2/2015). Menurut dia, jika hanya mengandalkan pemilik angkot meremajakan sendiri, itu sangat sulit dalam kondisi ekonomi seperti sekarang ini.

Rata-rata pemilik angkot di Palu sudah tidak berdaya karena kondisi penumpang sangat kurang. Belum lagi trayek angkot yang sekarang ini masih terbilang tidak berjalan sesuai dengan diharapkan pemerintah kota (Pemkot) Palu.

"Mana ada investor yang mau mengivestasikan uangnya untuk membeli angkot dalam jumlah besar," katanya.

Salah satu upaya dari Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Palu, kata Ajenkris yakni menata dan menetapkan kembali trayek angkot yang baru.

Trayek angkot saat ini sedang dibahas secara seksama dengan melibatkan semua pihak terkait. "Kami libatkan semua yang berkompoten, termasuk perkumpulan sopir angkot," kata dia.

Dengan demikian, jika trayek sudah ditetapkan dan diberlakukan, maka tidak ada lagi alasan untuk tidak melaksanakannya. Pihaknya, kata Ajenkris, menargetkan paling lambat Maret 2015 []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini