Di Kota Ini, Pemasangan Menara BTS Diadang 1.001 Problem

Bisnis.com,10 Mar 2015, 15:08 WIB
Penulis: Oktaviano DB Hana
Masih ada ratusan menara BTS di Semarang yang bermasalah karena tidak memiliki izin dan kerap memicu sengketa dengan warga./Ilustrasi Menara BTS-Bisnis

Bisnis.com, SEMARANG - Penataan dan penertiban menara base transceiver station atau BTS tak berizin dinilai masih menjadi problem yang umum terjadi di Kota Semarang.

Kondisi ini terungkap dalam Musyawarah Rencana Pembangunan  (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) 2016.

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengakui permasalahan ini masih sering mengemuka dan tidak jarang menimbulkan keretakan sosial.

Menurutnya, masih ada ratusan menara yang bermasalah karena tidak memiliki izin. Keberadaan sebagian tower BTS itu bermasalah dengan warga di sekitarnya.

"Ratusan tower bermasalah. Sebagian besar bermasalah dengan warga, sebagian tidak," ungkapnya di sela-sela Musrenbang RKPD, Selasa (10/3/2015).

Hendrar berdalih pihaknya kesulitan untuk mengatasi kondisi ini sebab tidak memiliki alat penanganan yang memadai. Namun, dia menuturkan sebagian tower bermasalah sudah difasilitasi perizinannya agar dapat beroperasi normal.

"Kami sulit karena kurang alat yang memadai. Sebagian kita ajukan izin agar tidak bermasalah dengan warga," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini
'