2 Penyakit Patut Diwaspadai Musim Pancaroba

Bisnis.com,11 Mar 2015, 14:05 WIB
Penulis: Nancy Junita
Nyamuk Aedes aegypti/wikipedia.org

Bisnis.com, JAKARTA— Memasuki musim pancaroba atau peralihan dari musim hujan dan musim kemarau, warga diimbau mewaspadai penyakit demam berdarah dengue (DBD) dan inspeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Dua jenis penyakit ini merebak saat musim peralihan.

Untuk mengantisipasi mewabahnya penyakit DBD dan ISPA, Rabu (11/3/2015), Kelurahan Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat, mengadakan pengobatan gratis. Kegiatan ini sontak memperoleh apresiasi dari warga setempat.

"Biasanya di musim peralihan dari musim hujan ke musim kemarau, banyak warga teserang penyakit ISPA. Makanya sekarang kami adakan pengobatan gratis yang dipusatkan di RW 07," kata Tri Prasetyo Utomo, Lurah Kemanggisan.

Sedangkan, untuk pencegahan penyakit DBD, kata Tri, pihaknya akan melakukan fogging atau pengasapan. Dengan harapan jentik nyamuk Aedes aegypti tidak dapat berkembang biak.

"Memang belum ada laporan yang masuk terkait warga yang terserang DBD. Fogging ini diharapkan dapat mencegah penyakit yang bersumber dari gigitan nyamuk Aedes aegypti," tandas Tri.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini