BURSA AS: Indeks S&P500 dan Dow Jones Anjlok, Tertekan Saham Semikonduktor

Bisnis.com,26 Mar 2015, 07:36 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Bursa AS anjlok./

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Amerika Serikat melemah sehingga membuat Indeks Nasdaq Composite turun ke level terendah dalam 11 bulan  akibat aksi jual saham semikonduktor dalam jumlah besar.

Pelemahan harga saham sektor semikonduktor terjadi pada perusahaan Intel Corp., Apple Inc. dan Microsoft Corp.

Indeks Nasdaq Composite melemah 2,4% pukul 04:00 waktu New York. Pelemahan itu tercatat sebagai yang terbesar sejak 10 April tahun lalu

Indeks Standard & Poor’s 500 turun 1,46% ke 2.061,05 atau di bawah harga rata-rata dalam 509 hari terakhir. 

Indeks Dow Jones melemah 1,62% ke level 17.718,54.

“Beberapa dari saham teknologi dan bioteknologi tertekan hari ini,” ujar Richard Sichel, Chief Investment Officer Philadelphia Trust Co. sebagaimana dikutip Bloomberg, Kamis (26/3/2015).

Dia menambahkan bahwa ada sedikit aksi ambil untung terutama pada saham yang harganya melejit akhir-akhir ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini