BNI Syariah Manjakan Pekerja Migran dengan Kartu Hasanah

Bisnis.com,06 Apr 2015, 14:23 WIB
Penulis: Rivki Maulana

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank BNI Syariah meluncurkan Kartu Migran Hasanah untuk menjaring nasabah dari segmen pekerja migran di Hong Kong.

Hong Kong merupakan salah satu negara dengan jumlah buruh migran Indonesia yang cukup besar, diperkirakan jumlahnya mencapai 160.000 orang.

Imam Teguh Saptono, Direktur Bisnis BNI Syariah, mengatakan kartu tersebut memudahkan pekerja migran untuk menerima gaji dalam bentuk nontunai. Kartu Hasanah Migran akan mempermudah BMI dalam bertransaksi, karena dengan menggunakan mesin ATM BNI di Hong Kong," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Senin (6/4/2015).

Dia menambahkan, Kartu Hasanah juga memudahkan nasabah untuk membaya listrik, membayar zakat, hingga transfer tanpa biaya kepada sanak keluarga di Indonesia. Namun, itu berlaku jika penerima memiliki rekening BNI Syariah.

Selain itu, pekerja migran yang menjadi pemegang Kartu Hasanah juga bisa menggunakan kartu tersebut di seluruh Automated Teller Machine (ATM) berlogo Mastercard untuk melakukan tarik tunai.

Imam menjelaskan, untuk memiliki kartu tersebut, pekerja migran cukup membuka rekening BNI Syariah yang dibuka di Indonesia. Selanjutnya, kartu ATM akan disampaikan melalui BNI Remittance yang berkantor di Hong Kong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini