Polda Bali Siapkan Operasi Khusus Jelang Kongres Ke-4 PDI-P

Bisnis.com,07 Apr 2015, 09:11 WIB
Penulis: Natalia Indah Kartikaningrum
Kapolda Bali Irjen Pol Ronny Sompie
Bisnis.com, DENPASAR - Kepolisian Daerah (Polda) Bali mengadakan operasi khusus kepolisian, Puri Agung I 2015 menjelang Kongres PDIP selama enam hari, mulai dari 7 April 2015 hingga 12 April 2015 di lapangan Grand Bali Beach Sanur.
 
"Operasi ini akan berlangsung selama enam hari untuk mengamankan jalannya kongres PDIP yang keempat," ucap Irjen Pol Ronny F. Sompie, Kepala Polda Bali, Selasa (7/4/2015).
 
Dia menambahkan operasi Puri Agung I ini dengan pengamanan secara terbuka dan tertutup pada seluruh rangkaian kegiatan kongres ke-4 PDIP. Sasaran dari operasi ini yaitu segala bentuk gangguan, ambang gangguan, dan gangguan nyata sebelum, pada saat, serta pascakongres.
 
Satuan tugas (Satgas) yang telah disiapkan oleh Polda Bali ada empat bagian. Satgas I dengan Kepala Satgas (Kasatgas) Wadir Intelkam Polda Bali akan melakukan penyelidikan, monitoring, dan Pulbaket secara tertutup terhadap sasaran operasi yang dapat menimbulkan  terjadinya gangguan Kamtibmas selama pelaksanaan Operasi Puri Agung I 2015.
 
Satgas II dengan Kasatgas Wadir Pamobvit Polda Bali melaksanakan penjagaan atau pengamanan terbuka dan pemeriksaan terhadap orang atau barang di pintu masuk kongres PDIP ke-4 hotel Grand Inna Bali Beach serta di portal pintu masuk hotel.
 
Satgas III dengan Kasatgas Wadir Sabhra Polda Bali melaksanakan penjagaan atau pengamanan terbuka di wilayah bandara Ngurah Rai khususnya tempat kedatangan para peserta kongres, pejabat VIP, dan Presiden Republik Indonesia.
 
Satgas IV dengan Kasatgas Wadir Binmas akan melakukan pemeriksaan terhadap bus dari luar Bali yang masuk ke Bali melalui pelabuhan Gilimanuk dan Padang Bai.
 
"Kami tentu harus melakukan pencegahan apabila ada hal-hal yang tidak diinginkan. Oleh karena itu kami juga melakukan pengaman mulai dari pintu masuk Bali seperti di Gilimanuk, Padang Bai, dan bandara Ngurah Rai," lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini