HASIL & KLASEMEN LIGA ITALIA: Inter Hantam Verona Skor 3-0

Bisnis.com,12 Apr 2015, 07:41 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Mauro Icardi (Inter Milan)/Reuters-Stefano Rellandini

Bisnis.com, JAKARTA - Inter Milan meraih kemenangan berharga dengan skor telak 3-0 atas tuan rumah Hellas Verona di Stadion Marc Antonio Bentegodi dalam pertandingan pekan ke-30 Serie A Liga Italia pada Minggu pagi WIB (12/4/2015).

Ini merupakan kemenangan pertama Inter selama hampir 2 bulan. Inter hanya tigal kali seri dan kalah dua kali dalam lima pertandingan terakhir setelah menang di kandang Cagliari 2-1 pada 23 Februari 2015.

Dua dari tiga gol tim tamu asuhan pelatih Roberto Mancini tersebut dikontribusi oleh dua striker Timnas Argentina yakni Mauro Icardi pada menit ke-11 dan Rodrigo Palacio saat babak kedua memasuki menit ke-3.

Satu gol lainnya adalah bunuh diri pemain Verona Vagelis Moras pada injury time babak kedua sehingga skor akhir 0-3 untuk Nerazzurri, julukan Inter Milan.

Sebenarnya Luca Toni berpeluang untuk memperkecil skor 1-2, namun bomber gaek milik Hellas Verona itu gagal menjebol gawang Inter yang dikawal kiper Samir Handanovic.

Kemenangan ini mengangkat Inter ke-9 dengan koleksi nilai 41, sedangkan Hellas Verona berada di peringkat ke-15 dengan nilai 33.

Meskipun hanya tiga setrip di atas zona degradasi, Verona relatif aman dari ancaman turun kasta, karena poinnya berjarak 11 angka dengan Cesena yang menempati peringkat ke-18 yang merupakan slot teratas di zona merah.

Hasil pertandingan pekan ke-30 hingga Minggu pagi WIB:

Genoa 2 vs Cagliari 0

Parma 1 vs Juventus 0

Hellas Verona 0 vs Inter Milan 3

Klasemen sementara Serie A (main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

Juventus

30

21

7

2

57

15

42

70

Roma

29

15

11

3

40

21

19

56

Lazio

29

17

4

8

54

28

26

55

Fiorentina

29

13

10

6

43

31

12

49

Sampdoria

29

12

12

5

37

30

7

48

Napoli

29

13

8

8

47

37

10

47

Torino

29

11

9

9

34

31

3

42

AC Milan

29

10

11

8

43

36

7

41

Genoa

29

10

11

8

40

34

6

41

Inter Milan

30

10

11

9

46

37

9

41

Palermo

29

8

11

10

39

43

-4

35

Sassuolo

29

8

11

10

35

43

-8

35

Udinese

29

8

10

11

32

38

-6

34

Empoli

29

6

15

8

30

32

-2

33

Verona

30

8

9

13

36

54

-18

33

Chievo

29

8

8

13

21

31

-10

32

Atalanta

29

5

11

13

24

40

-16

26

Cesena

29

4

10

15

28

52

-24

22

Cagliari

30

4

9

17

35

58

-23

21

Parma *

29

5

4

20

24

54

-30

16

 *) Nilai Parma dikurangi 3 karena gagal memenuhi kewajiban finansial

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini