OJK Siap Luncurkan Program Baru Di Makassar

Bisnis.com,22 Apr 2015, 18:40 WIB
Penulis: Annisa Sulistyo Rini

Bisnis.com, JAKARTA--Otoritas Jasa Keuangan (OJK) siap meluncurkan program untuk meningkatkan penyaluran pembiayaan perbankan ke sektor maritim dalam waktu dekat.

Kepala Pengawas Perbankan OJK Nelson Tampubolon mengatakan program ini akan diluncurkan di kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada 11 Mei 2015.

"Betul, akan ada peluncuran di Makassar. Ada beberapa bank, 3 bank pemerintah dan beberapa bank swasta besar yang akan ikut," tuturnya di Jakarta, Selasa (21/4/2015).

Sebelumnya, Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad menyatakan OJK akan berkerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam program ini.

"Nanti rencananya kami akan bersama Ibu Susi Pudjiastuti dan pak Presiden atau Pak Wapres dalam peluncurannya," kata Muliaman.

Salah satu program yang akan diluncurkan dalam waktu dekat tersebut, Muliaman mengungkapkan, pihak otoritas telah membentuk model penyaluran kredit baru di sektor maritim. Namun, Muliaman enggan menjelaskan secara rinci model penyaluran kredit baru tersebut.

"Yang jelas akan ada lending model baru yang kami ciptakan," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini