Dukung Ekspedisi NKRI 2015, TNI AD Terjunkan Kapal ADRI XLIX

Bisnis.com,25 Apr 2015, 20:32 WIB
Penulis: Dika Irawan
Persiapan pemberangkatan Kapal Motor ADRI XLIX / TNI AD

Kabar24.com, JAKARTA -- Direktorat Perbekalan dan Angkutan Angkatan Darat memberangkatkan Kapal Motor (KM) ADRI XLIX ke Kepulauan Nusa Tenggara untuk mendukung pendorongan Logistik Ekspedisi NKRI Kepulauan Nusa Tenggara 2015.

"Kapal pendarat serbaguna ini menuju Kepulauan Nusa Tenggara mengantar logistik mendukung kegiatan ekspedisi," kata Kabagminlog Ekspedisi NKRI 2015 Letnan Kolonel Cba Bambang Muktiyono di Pangkalan Yonbekang-4/Air, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (25/4/2015).

Dalam keterangan tertulis disebutkan, upacara pemberangkatan KM ADRI XLIX tersebut dipimpin langsung oleh Danyon Bekang-4/Air Letkol Cba Atjep Miharjasoma.

Kapal motor ADRI XLIX mengangkut material jembatan, 18.060 pohon untuk didistribusikan ke wilayah Karang Asem, Lombok Timur, Sumbawa, Bima, Sumbawa Barat Daya, Ende, Alor, dan Belu.

Selain itu kapal juga mengangkut obat-obatan dari Kementerian Kesehatan, peralatan olahraga dari Kementerian Pemuda dan Olahraga, peralatan sekolah dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, buku keagamaan dari Kemenag serta bantuan lainnya.

Kegiatan Ekspedisi NKRI 2015 ini melibatkan 1.227 personel, terdiri dari berbagai elemen bangsa, dari TNI,  Polri, para Ahli, Mahasiswa, Pemda dan Masyarakat.  Selain menggali potensi flora, fauna dan kekayaan alam yang belum diberdayakan, Ekspedisi juga melaksanakan pengabdian kepada masyarakat.

Pelaksanaan Ekspedisi NKRI 2015 sendiri berlangsung sejak tanggal 5 Februari, dan berakhir pada tanggal 5 Juni 2015.  Ekspedisi 2015 merupakan ekspedisi yang kelima, setelah Sumatera, Sulawesi, Maluku dan Kalimantan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini