Bagaimana Caranya Raup Untung dari Saham ICBP?

Bisnis.com,25 Apr 2015, 08:30 WIB
Penulis: Fatia Qanitat
EPS ICBP diperkirakan meningkat 3,67% menjadi Rp482 pada tahun ini. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Investa Saran Mandiri menyarankan untuk membeli saham PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP) pada harga sebesar Rp14.000 untuk mendapat keuntungan yang lebih besar.

Dalam risetnya, Sabtu (25/4/2015), disebutkan jika pembelian saham di harga tersebut dapat memberikan keuntungan hingga 17%. Dalam proyeksinya, Investa memperkirakan pertumbuhan EPS sebesar 11%. Pertumbuhan rata-rata EPS selama setahun terakhir sekitar 17%.

"Kami memprediksi PE tertinggi ICBP tahun ini di level 36, dengan harga wajar sebesar Rp17.000," sebut Analis Investa Saran Mandari Kiswoyo Adi Joe.

Adapun harga saat ini adalah Rp14.200. Maka, terdapat selisih keuntungan sebesar 16,62%. Sebagai gambaran, Investa memperkirakan pendapatan ICBP dapat tumbuh 11% pada tahun ini hingga Rp33 triliun, dan pada 2016 mencapai Rp37 triliun.

EPS ICBP diperkirakan meningkat 3,67% menjadi Rp482 pada tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini