KINERJA OBLIGASI: Return Surat Utang Pemerintah Minus

Bisnis.com,28 Apr 2015, 10:40 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Memantau layar surat utang negara/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA— Kinerja obligasi syariah memimpin kinerja pasar di dalam negeri pada  perdagangan Senin (27/4/2015).

Dari perhitungan rata-rata kinerja obligasi di dalam negeri oleh Infovesta Utama, terhitung kinerja obligasi syariah memberikan return satu hari sebesar 0,04%.

Obligasi korporasi memberikan return satu hari sebesar +0,01%.

Sementara itu return obligasi pemerintah minus 0,08%.

 “Reksadana pendapatan tetap (memberikan return minus 0,26% untuk perhitungan satu hari juga), karena (geraknya) dipengaruhi indeks obligasi pemerintah (yang melemah),” kata Senior Analis Infovesta Utama Edbert Suryajaya saat dihubungi hari ini, Selasa (28/4/2015).

Kinerja obligasi Senin (27/4/2015) 

Indeks obligas

Nilai

Return 1 Hari (%)

Pemerintah

6.130,64

-0,08

Korporasi

2.439,25

+0,01

Syariah

2.602,88

+0,04

 

 Sumber: Infovesta.com, 2015

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini