JAKARTA DIGUYUR HUJAN: Ini Titik-titik Lokasi Macet

Bisnis.com,04 Mei 2015, 20:24 WIB
Penulis: Nancy Junita
Exit Tol Fatmawati arah Cilandak cukup padat/Twitter TMC

Bisnis.com, JAKARTA – Hujan deras yang mengguyur Kota Jakarta sejak Senin (4/5/2015) sore membuat lalu lintas di berbagai penjuru macet hingga malam hari.

Laporan Twitter TMC Polda Metro Jaya menyebut kemacetan terjadi hampir di seluruh wilayah DKI Jakarta, di antaranya pintu ke luar Tol Fatmawati arah Cilandak cukup padat.

Berikut kemacetan arus lalu lintas di berbagai tempat:

1.Arus lalu lintas JL Gatot Subroto dari Kuningan arah Semanggi padat merayap

2.Arus lalu lintasJl Grogol arah Pesing ramai cenderung padat

3.Arus lalu lintas Roxy arah Grogol padat imbas volume kendaraan

4.Kecelakaan melibatkan 4 kendaraan di Tol Wiyoto Wiyono KM 06.800 (arah Cawang ) lalu lintas tersendat hingga KM 14.

5.Exit Tol Fatmawati arah Cilandak cukup padat

6.Tol Jorr TB Simatupang Pondok Pinang arah Fatmawati – Pasar Rebo padat merayap

7.Arus lalu lintas  Jl.Ry Pulogadung dpn Terbus arah Cempaka Putih padat merayap

8. Arus lalu lintas Jl.TB Simatupang mulai depan Citos arah Cilandak padat

9. Arus lalu lintas under pass Mabes Polri arah jalan laying nontol Antasari - Cipete padat

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini