Bisnis.com, MAKASSAR - Bank Bukopin menyatakan komitmennya untuk mendukung pengembangan industri kelautan dan perikanan nasional dengan menyiapkan pembiayaan kemaritiman dengan skema prioritas untuk sektor tersebut.
Direktur Utama PT Bank Bukopin Tbk Glen Glenardi mengatakan pada prinsipnya Bank Bukopin mendukung program JARING Kemaritiman yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan dan Kementerian Kelautan dan Perikanan.
“Sebagai bagian dari dukungan terhadap program Pemerintah untuk menggalakkan sektor kelautan dan perikanan nasional, Bank Bukopin siap memacu penyaluran kredit ke sektor tersebut dan menjadikan segmen kemaritiman atau transportasi laut sebagai salah satu sektor prioritas,” ucapnya di sela-sela peluncuran program Jaring di Takalar, Sulsel, Senin (11/5/2015).
Sejauh ini, perseroan telah menyalurkan pembiayaan kelautan dan perikanan sebesar Rp2,19 triliun yang terdiri dari pembiayaan transportasi laut sebesar Rp2,1 triliun dan pembiayaan perikanan sebesar Rp89 miliar.
Adapun pada tahun ini, Bank Bukopin berencana menyalurkan pembiayaan ke sektor tersebut sebesar Rp481 miliar yang terdiri dari pembiayaan transportasi laut sebesar Rp400 miliar dan pembiayaan perikanan sebesar Rp81 miliar.
Dengan demikian, hingga akhir tahun 2015, pembiayaan kelautan Bank Bukopin ditargetkan mencapai Rp2,67 triliun yang terdiri dari Rp2,5 triliun pembiayaan transportasi laut dan Rp170 miliar pembiayaan perikanan.
Hingga triwulan pertama 2015, aset Bank Bukopin mencapai Rp81,5 triliun, tumbuh 12,69% secara year-on-year.
Pada periode yang sama, kredit yang disalurkan tumbuh 13,50% menjadi Rp55,3 triliun, sementara Dana Pihak Ketiga meningkat 15,33% menjadi Rp68,1 triliun.
Dengan pencapaian tersebut, laba bersih Perseroan hingga triwulan pertama tahun 2015 mencapai Rp199 miliar. []
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel