SBY Ketum Demokrat 2015-2020, Ani Yudhoyono Beri Dukungan Penuh

Bisnis.com,13 Mei 2015, 15:49 WIB
Penulis: Redaksi

Kabar24.com, JAKARTA - Kristiani Herrawati (Ani Yudhoyono) berkomitmen memberikan dukungan terhadap suaminya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dalam memimpin Partai Demokrat dalam 5 tahun ke depan.

"Tentu saya akan mendukungnya dengan sebaik-baiknya," ujar Ani Yudhoyono, di arena kongres Partai Demokrat, di Hotel Shangri-La, Surabaya, Rabu (13/5/2015).

Ani mengatakan SBY pasti memiliki program dan rencana bagi kemajuan Partai Demokrat ke depan. Program itu nantinya akan disampaikan sendiri oleh SBY kepada seluruh kader.

Sementara itu berkaitan dengan susunan pengurus Partai Demokrat ke depan, Ani menyatakan hal itu diserahkan kepada SBY selaku ketua umum (ketum) terpilih beserta sekjen yang akan ditunjuk nanti.

Yudhoyono kembali terpilih menjadi ketum DPP Partai Demokrat periode 2015-2020 secara aklamasi melalui Kongres IV Partai Demokrat di Surabaya, Selasa malam (12/5). Dia juga masih menjadi ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.

Penetapan SBY sebagai Ketua Umum Partai Demokrat secara aklamasi telah diperkirakan sejumlah pihak sebelumnya. Terlebih setelah dua politisi Demokrat yang dikabarkan akan menjadi pesaingnya yakni Marzuki Alie dan Gede Pasek Suardika memutuskan tidak maju dalam bursa ketum.

Marzuki Alie menyatakan tidak maju sebagai calon ketua umum dan menyerahkan dukungannya kepada SBY. Langkah Marzuki diikuti oleh Gede Pasek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini