Bulog Riau/Kepri Jamin Beras Raskin Aman dari Beras Sintetis

Bisnis.com,21 Mei 2015, 14:02 WIB
Penulis: Gemal Abdel Nasser P.
Karung beras/Antara

Bisnis.com,PEKANBARU - Bulog Divisi Regional Riau dan Kepulauan Riau memastikan beras yang mereka salurkan aman dari beras sintetis berbahan plastik.

Kepala Bulog Divre Riau-Kepri, Faruq Octobobri Qomari mengatakan beras yang dibeli pihaknya akan diperiksa kualitasnya terlebih dahulu, sehingga penerima raskin tidak perlu khawatir.

"Sudah dilakukan survei terhadap beras yang akan masuk Bulog oleh Surveyor Independence. Berasnya juga berasal dari petani dalam negeri," katanya, Kamis (21/5/2015

Sementara itu pihak Disperindag Kota Pekanbaru menggelar inspensi mendadak (sidak) ke beberapa pasar dan gudang yang ada di Pekanbaru.

Sampai saat ini, tim Disperindag masih di lokasi dan sejauh ini belum menemukan beras sintetis.

Kepala Bidang Pengawasan dan Perlindungan Konsumen Disperindag Pekanbaru, Edi Fahmi meminta masyarakat untuk melapor jika menemukan beras sintetis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini