Dorong Pertumbuhan Perbankan Syariah, OJK Akan Gelar Pasar Rakyat

Bisnis.com,12 Jun 2015, 16:35 WIB
Penulis: Wike Dita Herlinda
OJK akan menggelar Pasar Rakyat Syariah/ilustrasi

Bisnis.com, SURABAYA -- Dalam rangka mengakselerasi pertumbuhan industri perbankan syariah di Jawa Timur dan industri keuangan syariah lainnya, Kantor Regional 3 OJK berencana menggelar “Pasar Rakyat Syariah”.

Acara yang bakal dihelat pada tanggal 14 Juni 2015 di Lapangan Parkir Grand City Surabaya juga akan secara serentak diselenggarakan di 6 kota besar yaitu Surabaya, Medan, Bandung, Semarang, dan Makassar. 

Pada hari yang sama juga akan ada peresmian kampanye nasional keuangan syariah oleh Presiden Joko Widodo di Jakarta.

“Acara ini merupakan bagian dari program Aku Cinta Keuangan Syariah yang merupakan bentuk komitmen OJK dalam mengembangkan industri keuangan syariah, melakukan edukasi keuangan syariah kepada masyarakat, serta meningkatkan kesetiaan dan kecintaan masyarakat kepada produk dan lembaga keuangan syariah,” kata Kepala OJK KR 3 Soekamto, Jumat (12/6/2015).

OJK, lanjut Soekamto, juga berniat menyampaikan kepada masyarakat bahwa lembaga keuangan syariah bersifat universal dan terbuka untuk seluruh umat beragama baik untuk bekerja maupun menggunakan jasa lembaga keuangan syariah tersebut.

Rangkaian kegiatan “Pasar Rakyat Syariah” di Surabaya terdiri dari talkshow, pasar rakyat oleh industri dan nasabah lembaga keuangan syariah, serta peluncuran program ACKS yang akan dihadiri oleh berbagai stakeholder.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini