Datsun Risers Expedition Masuki Etape Kelima

Bisnis.com,14 Jun 2015, 15:19 WIB
Penulis: Lingga Sukatma Wiangga
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—PT Nissan Motor Indonesia atau NMI kembali melanjutkan Datsun Risers Expedition etape 5 dengan rute Denpasar-Mataram pada13–15 Juni 2015.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian Datsun Risers Expedition (DRE), yang saat ini tengah menempuh gelombang pertama yaitu Jawa–Bali-Lombok sejak 18 Mei 2015. Empat etape sebelumnya telah menempuh 2.450 Km dan 46 kota.

“Kegiatan ini melewati puluhan kota dan sejumlah objek wisata yang unik untuk mengeksplorasi keindahan alam Indonesia sambil membuktikan ketangguhan mobil Datsun GO+ Panca,” kata Head of Datsun Indonesia PT NMI Indriani Hadiwidjaja dikutip dari siaran pers NMI, Minggu (14/6/2015).

DRE diklaim sebagai perjalanan inspiratif yang akan menempuh lebih dari 10.000 Km berkeliling Nusantara. Kegiatan ini melibatkan lebih dari 500 pecinta Datsun di Indonesia melewati lebih dari 100 kota dan puluhan provinsi di Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Kalimantan dan Sumatera.

Kegiatan ini terdiri dari beberapa program, seperti eksplorasi keindahan alam dan ragam budaya, pembuktian keunggulan produk Datsun, jaringan dealer yang luas di mana saat ini telah mencapai 104 unit di Indonesia, serta purna jual berupa biaya kepemilikan yang kompetitif.

Setelah menyelesaikan etape 5, kegiatan ini akan memasuki gelombang 2 yang akan diisi dengan berbagai kegiatan dan kunjungan ke objek wisata di Sulawesi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini