Casting Tokoh KGMP Lewat Youtube

Bisnis.com,02 Jul 2015, 13:12 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Hamas Syahid. /instalgram

Bisnis.com, JAKARTA - Tiga bintang baru akan bermain di film Ketika Mas Gagah Pergi. Tiga bintang baru ini adalah Hamas Syahid sebagai tokoh utama Mas Gagah, Masaji Wijayanti sebagai tokoh Yudi, Izzatun Niswah Ajrina sebagai tokoh Nadia. Mereka terpilih setelah mengalahkan 300 orang yang mengikuti online casting film Ketika Mas Gagah Pergi.

Online casting melalui Youtube dibuka pada Febuari-Mei 2015. Ada lebih dari 300 orang dari dalam dan luar negeri yang mengikuti online casting untuk menjadi calon pemeran utama. Dari jumlah tersebut, produser, sutradara, dan tim penulis skenario sepakat memilih 26 kandidat yang potensial.

Para kandidat ini berasal dari Jakarta, Bogor, Medan, Lampung, Riau, dan Surabaya. Bahkan ada yang tengah kuliah di Jerman.

Mereka dikumpulkan di gedung Communicasting Pondok Indah pada 13-23 Juni, untuk menjalani screen test dan pemotretan. Mereka juga mendapat bekal keaktoran dasar dari sutradara teater Zak Sorga.

"Kami mencari empat pemeran baru dalam film ini, yaitu Gagah, Gita, Yudi, dan Nadia. Kami mencari sosok berkarakter yang bisa menjadi role model bagi anak-anak muda Indonesia. Untuk pendamping keempat orang tersebut kita akan pasang bintang baru yang bersinar," terang Line produser film KMGP Adha Muawiah. []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini