BAYERN MUNCHEN Resmi Miliki Douglas Costa

Bisnis.com,02 Jul 2015, 09:22 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Douglas Costa/Reuters-Ueslei Marcelino

Bisnis.com, JAKARTA - Klub juara Bundesliga Jerman Bayern Munchen telah menyelesaikan proses perpindahan striker Timnas Brasil Douglas Costa dari klub Ukraina Shakhtar Donetsk untuk kontrak berdurasi 5 tahun.

Manajemen Bayern Munchen tidak memublikasikan secara terperinci nilai transfer untuk mengangkut Costa ke Allianz Arena, namun Shakhtar menyebutkan angka yang mesti ditebus klub Bavaria tersebut tak kurang dari 30 juta euro.

Pemain bernama lengkap Douglas Costa de Souza, pemain berusia 24 tahun, menjadi bagian dari Timnas Brasil yang bertarung di Copa America 2015 di Chile. Langkah Samba terhenti setelah kalah adu penalti dari Paraguay di perempat final, tapi Douglas sempat mencetak gol pada laga perdana fase grup di menit terakhir injury time untuk memenangkan Brasil 2-1 atas Peru.

Douglas bermain selama 5 tahun bersama Shakhtar sejak pindah dari klub Brasil Gremio pada 2010. “Sebuah impian menjadi kenyataan hari ini. Saya bangga menjadi bisa main untuk Bayern, menjejaki langkah begitu banyak pemain hebat dari Brasil,” ungkapnya selepas menandatangani kontrak.

Matthias Sammer, Direktur Sport Bayern Munchen, yakin Douglas bermanfaat bagi tim. Bagi mantan pemain Timnas Jerman Timur (1986-1990) dan Timnas Jerman (1990-1997) itu, Douglas memiliki kemampuan teknik yang tinggi, kekuatan di kaki kiri, serta tangkas dan punya kecepatan yang luar biasa.

Douglas akan bergabung ke Allianz Arena, markas Bayern Munchen, pada 11 Juli 2015 setelah rehat sejenak selepas kegagalan membawa Brasil meraih gelar juara Copa America kesembilan kali sepanjang sejarah.

Pemain tersebut tampil dalam 203 pertandingan dan mengontribusi 38 gol untuk Shakhtar, memenangi lima gelar juara liga domestik selama 5 tahun keberadaannya di Donetsk, tiga gelar Piala Ukraina serta empat Piala Super Ukraina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini