Fluminense Panggil Pulang Osvaldo ke Brasil

Bisnis.com,07 Jul 2015, 18:14 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Osvaldo Lourenco Filho dalam balutan jersey Sao Paulo/Action Images

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Brasil Fluminense memastikan segera mendapatkan tanda tangan mantan pemain Sao Paulo FC dan striker Brasil Osvaldo Lourenco Filho dari klub Al Ahli yang berbaiss di Jeddah, Arab Saudi.

Kepastian itu benar-benar akan datang apabila pemain kelahiran Fortaleza, Brasil, 11 April 1987 itu sukses melewati res medis pada akhir pekan ini.

Osvaldo akan bergabung di lini depan Fluminense bersama mantan ujung tombak West Ham United Wellington Paulista yang tengah didatangkan dari klub Brasil lainnya, Coritiba.

Memulai karier profesionalnya pada 2006 bersama klub kota kelahirannya Fortaleza, Osvaldo sempat dipinjamkan ke River Atletico Clube pada 2007.

Tidak berlama-lama di negara kelahirannya, pada 2008 Osvaldo merantau ke Timur Tengah untuk memperkuat klub Al Ahli Dubai, Uni Emirat Arab. Namun hanya satu musim bermain dengan 21 penampilan, dia dipinjam oleh Sporting Braga.

Setelah sempat nasibnya terangkat dari Al Ahli Dubai ke Braga, ternyata dia hanya bermain dalam empat pertandingan bersama klub Divisi Primer Portugal itu, karena pada 2011 dia dipinjamkan lagi ke Ceara, klub Serie B Brasil.

Nasib baik kembali menghampiri Osvaldo, karena di luar dugaan, setelah main 36 kali untuk Ceara dengan mencetak hanya 5 gol atau rata-rata 0,14 gol per pertandingan, tim kondang Brasil Sao Paulo berminat memboyongnya.

Di Sau Paulo dia memainkan jumlah terbanyak pertandingan sepanjang kariernya yakni 82 kali, namun tetap minim gol sebagai ujung tombak karena hanya delapan kali menjebol gawang lawan atau rata-rata 0,09 gol per laga.

Meskipun begitu, perjalanan dengan nasib baik kembali menghampiri Osvaldo. Klub Al Ahli Jeddah yang diliran berminat memakai jasanya hingga akhirnya kembali ke Brasil bersama Fluminense. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini