HASIL SBMPTN, Awas Penipuan!

Bisnis.com,09 Jul 2015, 20:20 WIB
Penulis: Yulianisa Sulistyoningrum
Try Out Seleksi Bersama Masuk Peruguran Tinggi Negeri (SBMPTN). /Bisnis.com

Kabar24.com, JAKARTA - Panitia Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015 mengimbau seluruh peserta ujian tulis masuk PTN agar mewaspadai segala bentuk penipuan menjelang pengumuman.

Hasil SBMPTN 2015 yang akan diumumkan secara online hari ini,Kamis (9/7/2015), pukul 17.00 WIB dan juga di media cetak.

Ketua Umum Panitia Pusat SBMPTN 2015 Prof Rochmat Wahab mengimbau semua peserta agar segera memeriksa nama dan nomor tes masing-masing guna memastikan diterima atau tidaknya.

"Bagi peserta yang sudah pasti diterima jalur ujian tulis SBMPTN ini agar segera registrasi sesuai PTN pilihannya," pesannya.

Berdasarkan data tercatat secara nasional peserta SBMPTN 2015 sejumlah 693.185 orang, termasuk 90.686 diantaranya pendaftar beasiswa Bidikmisi. []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini