BURSA CHINA: Merah lagi, Indeks Shanghai Composite Turun 1,87 Poin

Bisnis.com,10 Jul 2015, 08:55 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Bursa China memerah tipis/ smh.com.au

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Shanghai pada perdagangan pagi ini, Jumat(10/7/2015) melemah tipis,s etelah kemarin mengalami rebound terbesar.

Indeks Shanghai Stock Exchange Composite hari ini dibuka turun 0,05% ke  3.707,46. Penutupan Kamis (9/7/2015) menguat 5,76% ke 3.709,33.

Pada pukul 08.26 WIB atau pukul 09.26 waktu Shanghai, indeks masih di 3.707,46.

Dari 1.107 saham yang ada, seperti yang ditampilkan Bloomberg, tercatat  615 menguat,  103 melemah, 389  stagnan.

Lima sektor yang ada, sebenarnya 4 menguat. Namun sektor konglomerasi yang menekan hingga 1,87%  membuat indeks terdampar di zona merah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini