Simapanan Masyarakat Akan Meningkat Pada Kuartal III

Bisnis.com,10 Jul 2015, 20:28 WIB
Penulis: Yanita Petriella
Direktur Utama BNI, Achmad Baiquni (kiri) didampingi Ketua Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Muliaman D Hadad (kedua kanan) meninjau warung agen BNI 46, usai peluncuran Tabungan BNI Pandai di Kelurahan Kolo, Kecamatan Asakota, Kota Bima, NTB, Senin (8/6)./Antara-Ahmad Subaidi
Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia menyatakan optimisme pertumbuhan dana pihak ketiga atau DPK semakin tinggi pada kuartal III/2015.
 
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Tirta Segara mengatakan indikasi tersebut tercermin dari nilai saldo bersih tertimbang (SBT) pertumbuhan triwulanan penghimpunan DPK sebesar 93,2%, lebih tinggi dari 90,3% pada kuartal sebelumnya.
 
"Semua jenis simpanan diperkirakan tumbuh menguat dimana SBT perkiraan pertumbuhan giro naik menjadi 94,6%, tabungan menjadi 97,2%, dan deposito menjadi 85,2%," ujarnya dalam Survei Perbankan Kuartal II/2015, Jumat (10/7/2015).
 
Dia menuturkan perkiraan suku bunga dana yang masih menarik dan kebijakan moneter yang mendukung menjadi faktor utama yang mendorong laju pertumbuhan DPK pada kuartal III/2015.
 
"Pertumbuhan DPK pada Mei 2015 tercatat sebesar 12,4% (y-o-y), sedangkan pertumbuhan giro, tabungan dan deposito masing-masing sebesar 10%, 3,8%, dan 19,5% (y-o-y)," kata Tirta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini