Lelaki Pemilik Harta Rp10 Triliun Ini Memilih Tinggal di Trailer

Bisnis.com,20 Jul 2015, 08:05 WIB
Penulis: Newsroom
Tempat tinggal milioner Tony Hsieh/www.businessinsider.com

Bisnis.com, LAS VEGAS--Seorang bos besar perusahan ritel sepatu dan busana online dengan kekayaan bersih US$820 juta atau sekitar Rp 10,6 triliun memilih hidup sederhana dengan tinggal dalam trailer di sebuah taman, bukannya rumah mewah di permukiman elite.

Tony Hsieh, Chief Executive Officer Zappos, tentu saja mampu membeli rumah mewah idaman di mana pun dia suka. Tapi Hsieh memilih tinggal di sebuah trailer taman di Las Vegas, Nevada, kota judi terbesar di Amerika Serikat.

Menurut The New York Times yang dilansir Tempo.co, trailer-trailer bercat perak merek Airstream, yang dibeli seharga US$48.000 atau sekitar Rp 650 juta per unit pada 2013, kini berbaris rapi di sebuah taman di Las Vegas.

Seperti yang dilansir situs Daily Mail, Sabtu (19/7/2015), gaya hidup unik yang dipilih Hsieh ini mengundang para programer dari Lembah Silikon bergabung dengannya untuk tinggal sementara di taman tersebut.

Hsieh menjuluki trailernya dengan nama 'Llamapolis'. Dia berbagi trailer dengan anjing alpaka peliharaannya. Sebelumnya tempat itu lahan kosong yang semerawut. Hsieh meminjam lahan ini dari pemerintah setempat dan menyulap lokasi itu hingga hampir tak bisa dikenali lagi dari wujudnya semula.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini