HUT ADHYAKSA 2015 : Jokowi Minta Kejaksaan Bantu Pembangunan

Bisnis.com,22 Jul 2015, 10:47 WIB
Penulis: Akhirul Anwar
Kejaksaan Agung

Kabar24.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo memimpin upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-55 Tahun 2015 di lapangan upacara Kejaksaan Agung Jl Sultan Hasanuddin No 1 Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

Dalam amanatnya Jokowi menginginkan peringatan Adhyaksa tidak hanya dijadikan seremoni belaka tetapi harus dimanfaatkan sebagai evaluasi atas kinerja kejaksaan pada tahun-tahun sebelumnya sehingga kejaksaan ke depan jauh lebih baik.

Presiden menegaskan tugas Korps Adhyaksa semakin berat karena dituntut untuk selalu memenhi harapan rakyat sebagai institusi penegak hukum yang bersih dan terpercaya.

"Rakyat taruh harapan besar terhadap penegakan hukum yang memenuhi rasa keadilan termasuk aksi pemberantasan korupsi,"kata Jokowi, Rabu (22/7/2015).

Dalam rangka pemberantasan korupdi dan penegakan hukum, Presiden meminta agar diletakkan bagi kepentingan rakyat dan program pembangunan. Oleh karena itu kejaksaaan diharapkan mampu meningkatkan lingkungan bisnis yang baik di Indonesia.

"Saya minta kejaksaan membantu birokrat kita mengembangkan inovasi dan kreatifitas dalam pembangunan," kata Presiden.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini