Pertamina Uji Pasar Pertalite di Jakarta, Bandung, dan Surabaya

Bisnis.com,24 Jul 2015, 11:50 WIB
Penulis: Dewi Andriani
Pertalite, produk bensin baru dari Pertamina/Antara-M. Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA- PT Pertamina (persero) resmi melakukan uji pasar produk gasonline non subsidi terbarunya, Pertalite, yang mulai dijual seharga Rp8.400 per liter.

Uji pasar tersebut dilakukan di 101 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum yang tersebar di Jakarta dan Bandung (68 SPBU), dan Surabaya sebanyak 33 SPBU.

Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto mengatakan Pertalite diluncurkan untuk menjawab perkembangan teknologi kendaraan bermotor di Indonesia yang membutuhkan bahan bakar lebih baik dengan harga terjangkau.

"Diharapkan Pertalite memberikan pilihan baru bagi masyarakat. Dengan tarikan mesin yang enteng, bayarnya juga enteng, dan kendaraan melaju lebih jauh," ujarnya dalam pengisian perdana Pertalite di SPBU Abdul Muis, Jumat (24/7/2015).

Pertalite memiliki level Research Octane Number (RON) 90 sehingga pembakaran mesin kendaraan akan lebih baik dibandingkan Premium yang memiliki RON 88.

Ahmad Bambang, Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina, mengatakan tahap uji coba ini dilakukan selama dua bulan ke depan. Pada tahap pertama, Pertamina menyiapkan kapasitas Pertalite sekitar 500 kiloliter.

Jika respons pasar positif, Pertalite ditargetkan akan dipasarkan di seluruh SPBU hingga akhir tahun. Adapun harganya akan mengikuti harga minyak dunia.

"Harga normalnya sebetulnya Rp8.700 per liter. Tapi kita lihat respons pasar dulu. Kalau bagus, harga bisa naik karena yang sekarang masih harga promosi. Tapi kalau kurang bagus, dan harga minyak dunia turun, bisa saja turun," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhina Wulandari
Terkini