DOLAR AS: Fed Mulai Rapat Selasa, Indeks Hanya Mampu Naik Tipiis

Bisnis.com,27 Jul 2015, 07:31 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Dolar/JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks dolar Amerika Serikat pada perdagangan pagi ini, Senin (27/7/2015) menguat tipis.

Indeks dolar AS seperti dikutip dari Bloomberg, pada perdagangan hari ini, Senin (27/7/2015) dibuka menguat 0,01% ke 97,252.

Pada pk. 06:50 WIB, indeks jadi naik 0,05% ke 97,293, dan bergerak di kisaran 97,238—97,302.

Penguatan indeks dikaitkan dengan pertemuan bank sentral AS federal Reserve pada 28—29 Juli 2015, yang kemungkinan akan memberikan petunjuk jadual kenaikan Fed Rate.

Gubernur Fed Janet Yellen menegaskan di awal bulan,dia mengharapkan untuk menaikkan biaya pinjaman tahun ini setelah tidak pernah dinaikkan sejak tahun 2006.

"Fed mulai proses normalisasi,," kata Sam Tuck, Ahli Strategi Mata Uang Senior ANZ Bank New Zealand Ltd seperti dikutip Bloomberg, Senin (27/7/2015).

 

Posisi indeks dolar AS

 

Pk.06:50 WIB

(27 Juli)

 97,293

(+0,05%)

Buka

(27 Juli)

97,252

(+0,01%)

24 Juli

 

 97,244

(+0,13%)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: US Dollar Index Spot Rate, 2015

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini