Bedah Rumah: Kadin Bali Sumbang Rp300 Juta

Bisnis.com,02 Agt 2015, 13:14 WIB
Penulis: Feri Kristianto
Gubernur Bali menerima bantuan dari Kadin Bali/Bisnis-Feri Kristianto

Kabar24.com, DENPASAR--Kamar Dagang dan Industri Indonesia atau Kadin Bali menyerahkan bantuan untuk bedah rumah kepada Pemprov Bali senilai Rp300 juta.

Bantuan yang diperuntukkan pembangunan rumah sebanyak 10 unit tersebut dikumpulkan melalui acara Kadin Golf dan lelang lukisan sebagai wujud kepedulian dan dukungan terhadap program Pemprov Bali.

"Meskipun situasi sulit, teman-teman kesusahan bayar gaji karyawan, dan bunga bank, tetapi kami masih menyisihkan dan ke depan Kadin akan terus bersinergi," jelas Ketua Kadin Bali Anak Agung Ngurah Alit Wiraputra, Jumat (31/7/2015).

Alit menegaskan ke depannya, pihaknya akan mengajak pengusaha yang berinvestasi di Bali untuk ikut berkontribusi. Dengan begitu, mereka tidak hanya sekadar berinvestasi dan kemudian pergi setelah mendapatkan hasil investasi.

"‎Supaya jangan kami yang menjaga dan memelihara, sedangkan mereka hanya menikmati," tuturnya.

Sementara itu, Gubernur Bali Made Mangku Pastika menyampaikan ucapan terima kasihnya atas sumbangsih Kadin Bali.

Dia juga mengajak pengusaha yang tergabung dalam Kadin Bali lebih peduli meningkatkan peran sertanya mengentaskan kemiskinan di daerah ini. Namun, Pastika berseloroh bantuan yang diberikan masih kurang.

"Pengurusnya ada 40 orang, kok bantuannya cuma 10 unit? Seharusnya sekurang-kurangnya ada 40 unit ini, saya kasih waktu sampai batas akhir tahun lah," guraunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini