Jokowi: Pelemahan Rupiah Peluang Lebarkan Pasar

Bisnis.com,03 Agt 2015, 18:31 WIB
Penulis: Akhirul Anwar
pidato jokowi

 

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo mengajak pengusaha menyikapi pelemahan rupiah menjadi peluang untuk memperlebar pasar ekspor komoditas.

Hal itu disampaikan Jokowi saat membuka saat meresmikan pelepasan ekspor sejumlah komoditas unggulan Pemerintah Provinsi Sulsel di Pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar, Senin (3/8/2015).

Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet, eksportir komoditas selama ini hanya melihat pasar konvensional seperti Amerika, Eropa, China, Jepang dan Korea. Padahal menurut Jokowi, masih banyak negara lain yang bisa dimasuki.

“Beberapa negara di Amerika Latin, Afrika, Timur Tengah dan negara-negara lainnya memberikan peluang komoditas dan produk dari Indonesia,” katanya.

Jokowi optimistis bahwa dibalik pelemahan rupiah terhadap US$ ada manfaat yang bisa mendatangkan keuntungan lebih. Pemerintah daerah tidak perlu khawatir asalkan bisa memanfaatkan potensi daerah masing-masing.

Mendampingi Jokowi dalam acara pelepasan ekspor itu yakni Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Menteri Perindustrian Saleh Husin, Menteri PAN Yuddy Chrisnandi, Menteri Pendidikan Anies Baswedan, dan Ketua DPD-RI Irman Gusman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini