HARGA NIKEL: Permintaan China Turun, Nikel Anjlok

Bisnis.com,03 Agt 2015, 10:59 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Harga nikel anjlok/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— Harga nikel untuk kontrak September 2015 pukul 09:59 WIB pagi ini melemah 1,82% ke level 80.950 yuan per metrik ton di bursa Shanghai Futures Exchange.

Pelemahan harga nikel itu merupakan kelanjutan dari pelemahan pada akhir pekan lalu (31/7/2015) yang tercatat di level 82.450 yuan per metrik ton atau turun 1,170% sebagaimana dikutip Bloomberg, Senin (3/8/2015).

Harga komoditas tersebut melemah setelah data perdagangan di China menunjukkan penurunan permintaan. Seian itu, indeks manufaktur China dilaporkan turun pada akhir pekan lalu.

“Permintaan sangat lemah dan itulah sebabnya kami melihat sebagian besar harga logam tertekan,” ujar Bart Melek, Head of Commodity Strategy TD Securities.  
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini