HASIL & JADWAL LIGA BELANDA: Ajax Berjaya, PSV Ladeni ADO

Bisnis.com,10 Agt 2015, 11:34 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Pemain Ajax Amsterdam Anwar El Ghazi (kanan) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang AZ Alkmaar bersama-sama rekan setimnya/Fox Sports

Bisnis.com, JAKARTA - Dua tim yang secara tradisional merupakan kekuatan sepak bola Belanda, Ajax Amsterdam dan Fejenoord Rotterdam, mencatat kemenangan dalam laga matchday pertama kompetisi reguler domestik Eredivisie.

Ajax menang besar atas tuan rumah AZ Alkmaar dengan skor 3-0 dalam big match matchday pertama, sedangkan Fejenoord sukses membekuk tamunya Utrcht dengan skor tipis 3-2.

Pekan lalu Asosiasi Sepak Bola Belanda (Koninklijke Nederlandse Voetbalbond/KNVB) mengumumkan sejumnlah pertandingan terpaksa ditunda karena adanya pemogokan pihak kepolisian. Kini KNVB telah menjadwal ulang beberapa laga tunda tersebut.

Berikut hasil lengkap pertandingan matchday pertama liga utama Belanda (Eredivisie) yang berlangsung hingga Senin dini hari WIB (13/8/2015):

Roda JC Kerkrade 3 vs Heracles Almelo 1

Fejenoord Rotterdam 3 vs Utrecht 2

AZ Alkmaar 0 vs Ajax Amsterdam 3

Willem II Tilburg 1 vs Vitesse Arnhem 1

Jadwal pertandingan berikutnya (dalam WIB):

Selasa, 11 Agustus:

23:30   ADO Den Haag vs PSV Eindhoven

Rabu, 12 Agustus:

01:45   SC Heerenveen vs De Graafschap Doetinchem

23:30   Groningen vs Twente Enschede

Kamis, 13 Agustus:

00:45   PEC Zwolle vs Cambuur Leeuwarden

01:45   NEC Nijmegen vs SBV Excelsior.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini