Boeing Peroleh Paten Submarine Drone

Bisnis.com,18 Agt 2015, 13:15 WIB
Penulis: Wan Ulfa Nur Zuhra
Drone/Bloomberg-Boeing

Bisnis.com, SAN FRANSISCO—Boeing Co., pembuat rudal Minuteman dan B-52 bomber, telah menerima hak paten untuk drone yang dapat terbang di udara dan bergerak di bawah air.

Paten dengan nomor 9.010.678 itu meliputi peyebaran cepat kendaraan air dan udara.

Boeing mengatakan kendaraan dapat diluncurkan dari pesawat, masuk ke dalam air, dan kemudian dapat kembali diluncurkan. Ia memiliki dua baling-baling yang dapat bergerak di udara dan juga bergerak di dalam air.

Sebagian dari sayap dan baling-baling depan kendaraan tanpa awak itu dapat dikonfigurasi ketika ia berada di dalam air. “Hal ini dapat dilakukan melalui penggunaan baut peledak atau lem larut dalam air,” kata pihak Boeing, Selasa (18/8/2015).

Boeing mengajukan permohonan paten ini pada Maret 2013, dengan bantuan dari Klintworth & Rozenblat IP LLC di Chicago.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini