Ketika Rizal Ramli dan Taipan Peter Sondakh Bertandang ke Negeri Jiran

Bisnis.com,31 Agt 2015, 21:10 WIB
Penulis: Lavinda
Rizal Ramli/Antara

Bisnis.com, KUALA LUMPUR—Hidangan makan malam khas melayu tersaji di meja berbentuk lingkaran. Restoran mewah di sudut Negeri Jiran itu sedang kedatangan tamu istimewa. 

Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli yang datang bersama Taipan Peter Sondakh berbincang hangat dengan Wakil Menteri Malaysia Dato Razali Ibrahim serta Menteri Perdagangan dan Industri Internasional Malaysia Dato Sri Mustapa Mohamed dalam suasana santai. 

Makan malam diakhiri dengan menyantap buah tropis khas Asia Tenggara, durian. Di sela obrolan, Rizal Ramli bercerita, ketika masih menjadi menteri koordinator ekonomi, keuangan, dan industri di era pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid, durian selalu menjadi menu wajib dalam pertemuan para menteri ekonomi negara-negara Asean. 

“Saat jadi Menko, menteri-menteri Asean mau datang asal ada durian,” ujarnya mengenang diri sebagai pimpinan menteri bidang ekonomi, pekan lalu. 

Rupanya, pengalaman di bidang ekonomi dan kedekatan dengan pejabat negara tetangga mendorong Rizal berinisiatif menggerakkan kerja sama Indonesia dan Malaysia dalam pengembangan kawasan industri hilirisasi minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini