BRI Targetkan Pendapatan Brizzi Rp42 Miliar

Bisnis.com,31 Agt 2015, 21:50 WIB
Penulis: Ihda Fadila
Model menunjukan kartu kartu Brizzi. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (persero) Tbk menargetkan hingga akhir tahun dapat memperoleh pendapatan nonbunga (fee based income) dari Brizzi sekitar Rp42 miliar.

Direktur Konsumer BRI Toni Soetirto mengatakan pendapatan ini diperoleh dari penjualan kartu Brizzi yang hingga akhir tahun ditarget mencapai 4,2 juta kartu. Sementara hingga paruh pertama tahun ini, jumlah kartu Brizzi tercatat sebanyak 3,6 juta kartu.

“Dapat dari jual kartu, masuk ke fee based income,” ujarnya, Senin (31/8/2015).

Toni menjelaskan satu kartu Brizzi yang dijual seharga Rp20.000, dapat menghasilkan keuntungan sekitar Rp10.000 per kartu. Dengan asumsi target jumlah kartu sebesar 4,2 juta hingga akhir tahun, maka FBI yang bisa diperoleh dari penjualan kartu ini sekitar Rp42 miliar.

Dia menambahkan hingga Juni 2015, nilai transaksi Brizzi sebesar Rp165 miliar. Hingga akhir tahun, nilai transaksi Brizzi ditargetkan mencapai Rp290 miliar.

Peningkatan jumlah dan transaksi ini, lanjutnya, dapat dicapai dengan adanya sinergi Bank BUMN dalam pembayaran tol melalui transaksi uang elektronik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini