Pengecekan Gula Darah Dapat Dilakukan Sendiri dengan Aman dan Akurat

Bisnis.com,01 Sep 2015, 17:29 WIB
Penulis: Reni Efita
Ilustrasi/Livescience

Bisnis.com, JAKARTA- Penyakit diabetes merupakan penyakit seumur hidup, sehingga lebih baik dilakukan pencegahan sebelum terjadi komplikasi, karena biaya pencegahan lebih kecil dibandingkan dengan biaya pengobatan komplikasi.

Pasien diabetes bisa berumur panjang dan tidak mengalami komplikasi hingga akhir hayatnya. Kuncinya adalah menjaga kadar gula darah, tekanan darah, dan kadar lemak darah senormal mungkin. Diabetes dapat dikelola dengan pengendalian pola makan dan melakukan aktivitas fisik yang tepat

Salah satu aspek dari pilar pengelolaan diabetes mellitus, kata dr. Tri Juli Edi Tarigan, Sp.PD-KEMD, FINASIM, ahli penyakit dalam dan konsultan endokrin dari RSCM, yang sangat penting adalah masalah monitoring gula darah agar selalu berada dalam target yang diinginkan.

Monitoring gula darah dapat dilakukan pasien secara mandiri sehingga data yang sudah terkumpul dapat membantu dokter untuk menyesuaikan terapi.

"Saat ini, pengecekan gula darah dapat dilakukan secara mandiri, lebih mudah dan lebih nyaman," kata dr. Benny Kurniawan, Marketing Manager PT Roche Indonesia, di sela-sela acara edukasi media, di Hotel Akmani, Selasa (1/9/2015).

Benny mengatakan sudah banyak diabetisi melakukan monitoring gula darah, namun tidak sedikit pula yang gagal mengendalikan gula darah.

Swa-monitoring glukosa darah (SMBG) baru berhasil mengendalikan gula darah jika menggunakan alat tes gula darah yang memenuhi syarat good clinical practice, secara terstruktur dan akurat.

Terstruktur artinya sesuai kondisi spesifik dari penyakit, terapi, dan edukasi diabetes dari masing-masing individu. Akurat berarti memenuhi standar akurasi internasional ISO 15197:2013 yang terbaru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhina Wulandari
Terkini