Tak Lolos Seleksi Akhir Capim KPK, Ini Komentar Hendardji Soepandji

Bisnis.com,01 Sep 2015, 18:58 WIB
Penulis: Eka Chandra Septarini
Foto Hendrardji Soepandji/Arsip hendrardjisoepandji.info

Kabar24.com, JAKARTA -- Calon pimpinan KPK yang berasal dari TNI, Hendardji Soepandji gagal masuk dalam delapan besar nama yang diserahkan pansel ke presiden hari ini.

Walaupun gagal masuk dalam tahapan lanjut calon pimpinan KPK, Hendardji menyampaikan apresiasi kepada sembilan orang anggota pansel yang dianggap telah bekerja keras dalam proses seleksi capim.

"Saya juga memberi apresiasi yang tinggi pada 9 orang ibu-ibu Pansel yang telah bekerja maksimal tidak mengenal lelah dan bekerja secara profesional dan telah menghasilkan keputusan yang terbaik bagi bangsa dan negara tercinta." seperti yang dikutip pernyataan Hendardji yang dikirim kepada awak media, Selasa (1/9/2015).

Dalam tulisan singkatnya, Hendardji menyatakann harapan agar kasus-kasus korupsi di Indonesia bisa berkurang dan pertumbuhan ekonomi Indonesia semakin baik.

Berikut pernyataan lengkap Hendardji yang dikirimkan kepada media.

Kepada Yth,
Para Insan Pers dan Rakyat Indonesia
Di
Tempat

"Saya Hendardji Soepandji selalu mensyukuri terhadap semua keputusan yang menyangkut diri saya apapun hasilnya. Manusia wajib berikhtiar tapi Allah SWT akan memberikan yang terbaik untuk diri saya dan keluarga. Mungkin memang KPK bukan tempat yang cocok untuk saya. Allah SWT pasti punya rencana yang lebih baik untuk saya dan keluarga.

Saya juga memberi apresiasi yang tinggi pada 9 orang ibu-ibu Pansel yang telah bekerja maksimal tidak mengenal lelah dan bekerja secara profesional dan telah menghasilkan keputusan yang terbaik bagi bangsa dan negara tercinta.

Semoga ke depannya korupsi akan semakin berkurang, pertumbuhan ekonomi akan semakin membaik dan kesenjangan semakin berkurang serta kesejahteraan rakyat yang menyangkut sandang pangan dan papan akan terpenuhi sesuai yang ditetapkan dalam APBN sejalan dengan dinamika dan perjalanan waktu yang terus akan bergulir menuju indonesia jaya.

Jayalah negriku jayalah bangsaku. Salam untuk semuanya.Merdeka!"

Hendardji Soepandji

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini