Emporio Armani Bawa Semangat Musim Panas di Milan Fashion Week

Bisnis.com,27 Sep 2015, 18:00 WIB
Penulis: Andhina Wulandari
Koleksi Emporio Armani di Milan Fashion Week Spring Summer 2016/Reuters

Bisnis.com, MILAN- Desainer kenamaan Italia, Giorgio Armani, menghadirkan inspirasi musim panas dalam koleksi terbarunya di Milan Fashion Week.

Dalam koleksi label Emporio Armani Spring/Summer 2016, tampak koleksi busana dengan siluet yang tampak mengalir dalam perpaduan warna pink yang lembut.

Giorgio Armani, yang merayakan empat dekade di dunia fashion tahun ini, menghadirkan koleksi berupa mantel abu-abu dan celana bermotif garis, yang dipadankan kaus berwarna pink, di awal peragaan busananya.

Desainer berusia 81 tahun itu kemudian memasangkan jaket berkerah bulat serta blazer dengan celana model ramping atau cigarette pants.

Tampak pula koleksi celana pendek dalam warna pink pucat, yang dipadukan dengan cropped top dan jaket bermotif. Selain itu, Armani juga menampilkan koleksi celana capri yang dipasangkan dengan blazer, blus, atau kemeja dengan bahan yang terlihat ringan.

Di akhir peragaan busananya, Armani memamerkan ragam gaun panjang berbahan chiffon yang lembut. Tampaknya gaun dengan bahan transparan ini cukup menjadi tren di Milan Fashion Week.

Sebagian besar koleksinya ini hadir dalam warna-warna pink, cokelat, abu-abu kebiruan, hingga oranye gelap.

Setelah lini Emporio Armani, sang desainer juga akan menampilkan rancangan terbarunya untuk lini busana utamanya, Giorgio Armani, pada Senin (28/9/2015) besok. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhina Wulandari
Terkini