Pertumbuhan Ekonomi Sulbar Tertinggi se-Asia Tenggara

Bisnis.com,01 Okt 2015, 15:18 WIB
Penulis: Hendri Tri Widi Asworo
KANTOR PERWAKILAN: Bank Indonesia Sulawesi Barat yang baru diresmikan pada Hari Kesaktian Pancasila, Kamis (1/10/2015). Bisnis.com-Hendri T. Asworo

Bisnis.com, MAMUJU - Meski baru seumur jagung, Sulawesi Barat yang menjadi provinsi ke-33 di Indonesia mampu mencetak rekor pertumbuhan ekonomi tertinggi nasional. Bahkan, kawasan Asia Tenggara untuk tingkat provinsi.

Daerah penghasil kakao itu, pada kuartal III/2014 mampu mengenjot pertumbuhan ekonomi sebesar 10,02%.

Bahkan, saat ekonomi nasional terpuruk, dengan pertumbuhan 4,67% pada kuartal II/2015, Sulbar mampu tumbuh 8,7% pada periode yang sama.

“Hal ini menjadi sinyal positif bagi prospek perekonomian Sulbar ke depan,” kata Gubernur Bank Indonesia Agus DW Martowardojo dalam peresmian Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Mamuju, Kamis (1/10/2015).

Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh membenarkan bahwa ekonomi Sulbar melesat dalam beberapa tahun terakhir karena digerakkan oleh komoditas kakao.

“Bahkan ekonomi kita tercatat tertinggi di Asia Tenggara untuk tingkat provinsi,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini keberadaan perbankan sangat dibutuhkan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, karena uang adalah modal dasar untuk membangun daerah yang menjadi pecahan Sulawesi Selatan itu.

Beberapa proyek mercusuar dipersiapkan Pemprov Sulbar, seperti pembangunan jalan bebas hambatan dari kota Mamuju ke Bandara Tampa Padang, selain perluasan areal bandara.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini