September, Banten Deflasi

Bisnis.com,02 Okt 2015, 12:38 WIB
Penulis: Dini Hariyanti
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, TANGERANG— Sepanjang bulan lalu harga berbagai komoditas di Provinsi Banten mengalami penurunan dibandingkan dengan Agustus tahun ini.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Banten Syech Suhaimi mengatakan indeks harga konsumen (IHK) mengalami deflasi sebesar -0,08% menjadi 127,73. Deflasi ini karena turunnya indeks yang cukup signifikan di kelompok bahan makanan sebesar -1,48%.

“Sementara di kelompok lain justru mengalami kenaikan indeks,” ucapnya dalam paparan data inflasi Banten, Jumat (2/10/2015).

Adapun lima kelompok yang mengalami kenaikan indeks a.l. kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,43%; kelompok perumahan air, listrik, gas, dan bahan bakar 0,09%; kelompok sandang naik 0,48%.

Selain itu ada kelompok kesehatan naik 0,75%; kelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga naik 0,65%; kelompok transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan naik 0,10%.

Sementara itu, Suhaimi menuturkan komoditas penyumbang deflasi yang paling dominan pada bulan lalu ialah daging ayam ras, bawang merah, minyak goreng, jengkol, cabai merah, dan daging sapi.

“Adapun yang mengalami kenaikan harga (menyumbang inflasi) seperti pakaian olahraga pria, kelapa, buncis, sawi putih, dan kue basah,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini