Jokowi & Ratu Margrethe II Bicara Soal Batik

Bisnis.com,22 Okt 2015, 13:15 WIB
Penulis: Akhirul Anwar
Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kehormatan Sri Baginda Ratu Margarethe II Denmark beserta yang mulia Pangeran Coscort di Istana Merdeka, Kamis (22/10/2015)/Bisnis-Akhirul Anwar

Kabar24.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menerima kunjungan kehormatan Ratu Denmark, Sri Baginda Margrethe II Denmark beserta Yang Mulia Pangeran Consort di Istana Merdeka.


Upacara penyambutan berlangsung di halaman Istana Merdeka didahului menyanyikan lagu kebangsaan dua negara diiringi letusan meriam dan mengecek pasukan. Cuaca siang ini di Istana cukup terik dengan suhu udara 32 derajat celcius.


Presiden Jokowi mengenakan setelan jas warna hitam berdasi merah dan peci. Ibu Negara Iriana mengenakan kebaya warna oranye berpadu dengan jarik batik warna cokelat. Sementara Ratu Margrethe II mengenakan dress panjang di bawah lutut warna biru muda bunga-bunga dan topi bundar dan pangeran Coscort  mengenakan setelan jas hitam.


"Tadi kita banyak bicara masalah batik karena beliau memang senang sekali terhadap batik dan lukisan. Jadi ngomongnya itu," kata Presiden Jokowi seusai menerima kunjungan kehormatan Ratu Margrethe II di Istana Merdeka, Kamis (22/10/2015).


Kedua tamu Jokowi menanyakan proses pembuatan batik aneka jenis motif. Jokowi pun menjelaskan jenis batik membutuhkan waktu penyelesaian yang berbeda-beda. Kebetulan saat itu Ibu Negara mengenakan bawahan batik motif lereng.


"Ya yang ditanyakan pembuatannya berapa hari, saya bilang yang ini yang untuk motif lereng ini sampai enam bulan, yang motif lain tadi kombinasi lereng dan kombinasi motif lain empat bulan," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini