Ledakan di Mal Alam Sutera: Pelaku Peras Pengembang Rp350 Juta

Bisnis.com,29 Okt 2015, 14:10 WIB
Penulis: Newswire
Ladakan Mal Alam Sutera Petugas Polisi dari Polda Metro Jaya melakukan olah TKP penyebab ledakan di kantin Mal Alam Sutera, Tangerang, Banten, Rabu (28/10). /Antara

Bisnis.com, TANGERANG-- Polisi menduga ledakan bom di Mal Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan, dilatarbelakangi pemerasan.

 LO, terduga pengeboman di toilet mal, sempat mengancam dan memeras pengembang Alam Sutera.

 "Pelaku meminta uang Rp 350 juta,"ujar Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Metro Tangerang Ajun Komisaris Besar Sutarmo, Kamis (29/10/2015).

 Ancaman itu dilayangkan pelaku setelah ledakan bom pertama 9 Juli lalu. LO mengirimkan ancaman melalui email pengembang Alam Sutera. Isi surat elektronik itu meminta uang Rp 350 juta dan kalimat berisi ancaman.

"Jika tidak, akan ada kerusakan lebih besar dan korban jiwa lebih banyak lagi.”

Pengembang Alam Sutera segera melaporkan ancaman itu ke polisi. Polisi langung bergerak melacak pelaku.

"Kami memancing dia keluar dengan melakukan komunikasi melalui dunia maya," kata Sutarmo.

Ternyata, kata Sutarmo, sebelum bom meledak 9 Juli di toilet belakang restoran Gula Merah Mal Alam Sutera pada 6 Juli, pelaku meletakkan bom serupa di Foodhall Mal Alam Sutera.

"Tapi bom belum sempat meledak," katanya.

Menurut Sutarmo, identitas pelaku sudah diketahui. Namun, karena dilakukan pengembangan oleh Densus 88, pelaku saat itu belum ditangkap hingga ledakan bom yang kedua terjadi Rabu (28/10/2015).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini